7 Aplikasi Yang Wajib di Install Setelah Melakukan Root Android

7 Aplikasi Yang Wajib di Install Setelah Melakukan Root Android - Hallo sahabat Download Aplikasi Android, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul 7 Aplikasi Yang Wajib di Install Setelah Melakukan Root Android, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Aplikasi Android, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : 7 Aplikasi Yang Wajib di Install Setelah Melakukan Root Android
link : 7 Aplikasi Yang Wajib di Install Setelah Melakukan Root Android

Baca juga


7 Aplikasi Yang Wajib di Install Setelah Melakukan Root Android

Android-hijau™ – Root merupakan salah satu bagian penting dalam ponsel android. Jika ponsel android kita belum di root maka kita tidak dapat menggunakan akses sepenuhnya pada ponsel android yang kita miliki tersebut. Kelebihan root android itu seperti aplikasi gratis dan aplikasi berbayar. Kita ketahui jika aplikasi gratis pasti banyak kali kekurangannya seperti iklan, fitur, tampilan, dan lainnya. Berbeda dengan aplikasi berbayar yang kita ketahui sangat banyak kelebihannya di bandingkan dengan aplikasi gratisan termasuk bebas iklan, fiturnya lebih banyak, tampilannya juga lebih keren, dan lainnya. Intinya aplikasi berbayar lebih baik di bandingkan dengan aplikasi versi gratisan. Sama halnya dengan root android, Bila ponsel android kita belum di beri akses root maka ponsel android kita tersebut masih di batasi hak akses penggunaannya. Berbeda dengan ponsel android yang sudah di beri akses root, kita dapat mengakses penggunaan sepenuhnya termasuk salah satunya mengedit/oprek sistem android.

Oleh sebab itu tidak heran bila banyak pengguna ponsel android yang menginginkan ponsel android mereka di beri akses root. Jika ponsel android sobat belum di root maka silahkan root terlebih dahulu. Sobat bisa mencari tahu caranya di google atau di website kami ini. Bagi ponsel android sobat yang sudah di root maka sangat beruntung sekali sobat berada di sini. Sebab disini kami akan membagikan 7 Aplikasi Yang Wajib di Install Setelah Melakukan Root Android. Bagi sobat yang penasaran dengan 7 aplikasi tersebut, Silahkan langsung saja lihat ketujuh aplikasinya di bawah ini!!


7 Aplikasi Yang Wajib di Install Setelah Melakukan Root Android



1. Titanium Backup




Seperti namanya aplikasi ini sangat berguna untuk sobat yang ingin membackup data aplikasi android. Berbeda dengan aplikasi backup lainnya, Aplikasi Titanium Backup ini memiliki fitur membackup seluruh data pada aplikasi android. Sehingga bagi sobat yang ingin mengganti ponsel android baru, sobat tinggal melakukan restore semua data yang sudah di backup sebelumnya. Data di dalam aplikasi sebelumnya tetap utuh tanpa takut kehilangan data sebab sobat sudah melakukan backup dan restore. Bagi sobat yang tertarik menggunakan aplikasi ini, Silahkan langsung saja download aplikasinya di google play store android. Sobat tinggal pilih ingin menggunakan aplikasi yang berbayar atau gratis. Sebab aplikasi ini tersedia secara gratis dan berbayar. Untuk aplikasi yang berbayar namanya Titanium Back Up Pro, sobat juga dapat mendownloadnya melalui google play store.

Download Titanium Backup via Google Play Store

2. Greenify



Salah satu aplikasi yang wajib di install setelah melakukan root android ialah aplikasi Greenify. Aplikasi Greenify merupakan aplikasi yang memiliki banyak fitur, Mengapa kami sebutkan demikian karena aplikasi greenify ini memang memiliki banyak fitur termasuk fitur hemat daya baterai, mempercepat kinerja android, dan fitur lainnya. Oleh sebab itu sangat di wajibkan bagi sobat yang sudah melakukan root android untuk menginstall aplikasi ini. Untuk sobat yang tertarik menggunakan aplikasi ini, silahkan langsung saja download aplikasinya di google play store android sobat. Karena aplikasi ini tersedia gratis di google play store, jadi sobat hanya perlu kuota internet saja untuk dapat mendownload aplikasi ini.

Download Greenify via Google Play Store

3. Boot Animations



Kita ketahui setiap jenis ponsel android berbeda - beda tampilan bootingnya. Biasanya tampilan booting tersebut sudah ada pada bawaan vendor ponsel android. Misal ponsel lenovo pasti tampilan bootingnya logo lenovo. Meskipun tampilan bootingnya bawaan vendor, Akan tetapi kita bisa juga kok mengganti tampilan booting pada ponsel android milik kita. Dengan aplikasi yang bernama Boot Animations ini kita dapat mengganti/mengubah tampilan booting pada ponsel android kita. Akan tetapi sebelum dapat mengganti/mengubah tampilan booting dengan aplikasi Boot Animations terlebih dahulu kita harus sudah mempersiapkan gambar animasi gif untuk bahan tampilan booting yang sobat inginkan. Bagi sobat yang tertarik, Silahkan langsung saja download aplikasinya via google play store android. Aplikasi ini juga tersedia secara gratis di google play store.

Download Boot Animations via Google Play Store

4. FlashFire




Seperti sudah kami sampaikan tadi, banyak sekali kelebihan ponsel android yang sudah di root seperti salah satunya melakukan oprek android termasuk itu flash custom rom, kernel, tampilan, dan lainnya. Untuk melakukan hal tersebut tidak mudah kita lakukan sebab kita harus memasang custom recovery terlebih dahulu di ponsel android kita. Apalagi untuk menginstall custom recovery tidak mudah, sebab setiap ponsel android berbeda - beda file custom recoverynya. Bagi sobat yang tidak ingin bersusah payah menginstall custom recovery, akan tetapi ingin melakukan oprek android misal menginstall custom rom. Maka sobat dapat menggunakan aplikasi FlashFire ini. Dengan aplikasi ini sobat dapat install custom firmware dan hal lainnya, kelebihannya bahkan sobat juga dapat update secara OTA sekalipun. Bagi sobat yang tertarik menggunakan aplikasi ini, silahkan langsung saja download aplikasinya di google play store android. Jangan risau aplikasi  FlashFire ini tersedia gratis kok di google play store. Jadi hanya bermodal kuota internet saja sobat sudah dapat mengisntall aplikasi FlashFire ini.

Download FlashFire via Google Play Store

5. GravityBox



GravityBox merupakan salah satu aplikasi persembahan dari Xposed Module. Jadi untuk dapat menggunakan aplikasi ini. Sobat wajib terlebih dahulu menginstall Xposed Framework pada ponsel android sobat. Dengan aplikasi ini sobat dapat mengedit tampilan antar muka sistem UI pada ponsel android sobat. Tinggal sobat wujudkan sendiri tampilan sistem UI android yang sobat sukai dengan aplikasi ini. Bagi sobat yang tertarik, Silahkan langsung saja download aplikasinya via google play store android. Sayangnya aplikasi ini tidak tersedia secara gratis, sobat harus mengeluarkan kocek Rp43.000 untuk dapat mendownload aplikasi ini via google play store android.

Download GravityBox via Google Play Store

6. WiFi Key Recovery



Seperti namanya, fungsi utama aplikasi ini ialah untuk melihat password wifi. Bagi sobat yang suka memakai wifi orang baik itu wifi di kafe atau wifi ini pinggir jalan. Sobat dapat menggunakan aplikasi ini. Kan biasanya wifinya di kunci dan di beri password. Dengan aplikasi ini sobat dapat melihat password wifi yang di kunci tersebut, sehingga sobat menggunakan wifi yang di kunci tersebut. Tapi saran kami awas ketahuan, kalau ketahuan kami tidak ikut campur sebab sobat akan di marahin sama yang punya wifi. Jadi berabe permasalahannya. Bagi sobat yang tertarik menggunakan aplikasi ini, silahkan langsung saja download dan install aplikasinya via google play store android sobat. Aplikasi ini juga tersedia secara gratis di google play store, Jadi sobat tidak  perlu mengeluarkan banyak biaya untuk dapat menggunakan aplikasi WiFi Key Recovery ini.

Download WiFi Key Recovery via Google Play Store

7. Link2SD



Salah satu aplikasi yang wajib di install pada ponsel android yang sudah di root ialah aplikasi Link2SD. Tersedia banyak fitur yang di miliki Link2SD ini, dan salah satu fitur terbaiknya ialah membekukan aplikasi. Membekukan aplikasi sama halnya dengan menonaktifkan aplikasi, tetapi kadang ada beberapa aplikasi android yang tidak dapat di nonaktifkan secara default. Sehingga untuk menonaktifkannya sobat dapat membekukan aplikasi tersebut melalui aplikasi Link2SD. Bagi sobat yang tertarik menggunakan aplikasi ini, silahkan langsung saja download dan install aplikasinya via google play store android sobat. Aplikasi ini juga tersedia secara gratis di google play store, Jadi sobat tidak  perlu mengeluarkan banyak biaya untuk dapat menggunakan aplikasi Link2SD ini.

Download Link2SD via Google Play Store

Demikian lah postingan Android-hijau™ yang sederhana ini mengenai "7 Aplikasi Yang Wajib di Install Setelah Melakukan Root Android". Semoga dapat bermanfaat bagi kita semua khususnya pengguna smartphone android. Jika sobat ingin membagi artikel ini berarti sobat telah membalas jerih payah kami membuat artikel ini. Silahkan Share di sosial media jika bermanfaat atau sobat bisa membaca artikel kami lainnya tentang Cara Menonton TV di Android Tanpa Lelet dan Hemat Kuota (MiVo)


Demikianlah Artikel 7 Aplikasi Yang Wajib di Install Setelah Melakukan Root Android

Sekianlah artikel 7 Aplikasi Yang Wajib di Install Setelah Melakukan Root Android kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel 7 Aplikasi Yang Wajib di Install Setelah Melakukan Root Android dengan alamat link https://download-aplikasigame-android.blogspot.com/2017/09/7-aplikasi-yang-wajib-di-install.html

1 Response to "7 Aplikasi Yang Wajib di Install Setelah Melakukan Root Android"